Bahan-bahan
TIPS: Anda bisa menandai setiap bahan dan bumbu untuk memudahkan Anda membuat daftar belanjaan atau mengecek apakah semua bahan sudah tersedia di dapur Anda!
Bahan:
- 1 kotak besar Tahu Putih yang lembut, Goreng sebentar, potong-potong
- 100 gram Toge, seduh dengan air mendidih, tiriskan
- 2 lembar Kol, iris tipis
- Seledri iris
- Bawang Goreng
- Kecap Manis Bango
Bumbu:
- Kacang Tanah sangrai, tumbuk kasar
- 2 siung Bawang Putih
- 5 Cabe Rawit, (boleh lebih, sesuai selera)
- Garam secukupnya
Bahan kuah gula merah:
- 150 gram Gula merah
- Garam secukupnya
- Asam Jawa secukupnya
- Daun Salam
- 200 ml air
Cara Membuat
Cara membuat:
- Buat kuah gula merah : gula merah, air, garam, asam jawa, dan daun salam dimasak sampai mendidih dan gula larut. Dinginkan, saring, sisihkan.
- Buat bumbu kacang : haluskan bawang putih, garam, cabe rawit, lalu tambahkan kacang tanah yang sudah disangrai dan ditumbuk kasar, tumbuk lagi sampai tercampur rata.
- Tata dalam piring tahu goreng, irisan kol, tauge,tambahkan bumbu kacang, taburi dengan irisan seledri dan bawang goreng, kemudian siram dengan kuah gula merah.
- Terakhir, bubuhkan kecap manis BANGO. Selamat menikmati.
0 komentar:
Posting Komentar