CLICK HERE FOR FREE BLOGGER TEMPLATES, LINK BUTTONS AND MORE! »

Rabu, 20 November 2013

Perawatan Bulu Mata

Bulu mata seringkali terabaikan dalam ritual perawatan sehari-hari. Efeknya, jadi mudah rontok dan menipis. Padahal bulu mata yang indah dapat secara instan mengubah tampilan wajah jadi lebih segar, lho. So girls, ikuti beberapa step berikut untuk mendapatkan bulu mata yang indah dan sehat.

Bersihkan makeup sebelum tidur
Jangan biarkan maskara menempel pada bulu mata saat tidur, karena akan menyebabkan kerontokan. Kalau hal ini terus-menerus terjadi, kamu nggak akan pernah memiliki bulu mata yang panjang dan tebal.

Menyikat bulu mata
Caranya, gunakan sikat khusus dan lakukan setiap pagi. Ini akan membuat folikel-folikel bulu mata terpisah dan memberikan tampilan bulu mata yang lebih penuh. Kebiasaan ini juga akan memberi sentuhan alami, sehingga tetap terlihat indah saat tidak memakai maskara.

Aplikasi pelembap
Minyak zaitun merupakan bahan alami dan murni, sehingga nggak akan menimbulkan iritasi pada kulit atau mata. Oleskan minyak zaitun pada kelopak mata setiap malam dan biarkan hingga keesokan harinya. Bulu mata memerlukan pelembap agar tetap sehat.

Jangan mengucek mata
Mengucek atau menggosok bulu mata dengan tangan dapat menarik bulu mata hingga akar, sehingga akan mudah rontok. Jika mata gatal, lebih baik pijat sentuh perlahan kelopak mata daripada menggosoknya.

Beri waktu istirahat

Menjepit bulu mata, memakai maskara dan bulu mata palsu setiap hari akan membuatnya rapuh dan mudah rontok. Beri waktu pada bulu mata untuk berisitirahat sejenak dari hal-hal tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar