Sebelum mengetahui bagaimana cara mencegah bulu mata rontok, kita harus mengetahui dulu penyebabnya. Bulu mata yang rontok dapat disebabkan oleh 3 hal. Pertama, yaitu kesehatan. Jika kamu sedang masa perawatan kesehatan dengan mengkonsumsi obat-obatan berdosis tinggi, maka secara otomatis bulu matamu akan mengalami kerontokan. Kedua, perhatikan kebiasaanmu. Sering mengucek mata dan tidak membersihkan makeup terutama pada bagian mata setelah selesai beraktivitas atau sebelum tidur, ini akan mempengaruhi kondisi bulu matamu. Yang terakhir, karena faktor hormonal. Stres yang berlebihan dapat menyebabkan kerontokan pada bulu mata.
Setelah mengetahui beberapa faktor penyebabnya, sekarang saatnya merawat dan mencegah bulu mata rontok. Untuk mendapatkan bulu mata yang indah, maka kita harus melakukan beberapa hal berikut:
- Jagalah kebersihan mata. Hapus semua makeup mata sebelum tidur. Hindari kontak dengan tangan, seperti mengucek dan memegang bulu mata, apalagi jika kondisi tangan kotor. Untuk membersihkan kosmetik mata yang cukup berat, misalnya maskara dan eyeliner, selalu gunakan cairan eye makeup remover. Selain lembut untuk kulit kelopak mata yang sensitif, cairan ini juga tidak menyebabkan rontok pada bulu mata. Bersihkan makeup mata dengan lembut agar kulit tidak iritasi dan bulu mata tidak rontok.
- Selektif memilih dan menggunakan produk bulu mata. Pilihlah yang mengandung protein, vitamin atau growth agents. Pastikan pilih produk berbahan aman yang telah teruji klinis dan tidak menyebabkan alergi.
- Jangan pernah memakai makeup kadaluwarsa, terutama makeup mata. Penggunaan makeup kadaluwarsa akan membuat mata iritasi dan membuat bulu mata mengalami kerontokan. Pastikan memasang label kapan kosmetik pertama kali dibuka, sehingga bisa diganti secara berkala.
- Pakai penumbuh bulu mata. Ada beberapa penumbuh bulu mata yang bisa dipakai jika kerontokan sudah parah. Pastikan produk yang dibeli aman dan terdaftar di badan kesehatan berwenang. Bentuk penumbuh bulu mata biasanya berupa gel dan dipakai seperti maskara sebelum tidur. Untuk cara alami, oleskan baby oil atau petroleum jelly pada pangkal bulu mata.
0 komentar:
Posting Komentar